
Polresta Surakarta- Polda Jateng- Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Tim Sparta Satuan Samapta Polresta Surakarta kembali menggelar patroli wilayah di sejumlah titik rawan di wilayah Kota Surakarta pada Jumat malam (11/4/2025).
Patroli difokuskan untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas seperti premanisme dan balap liar yang meresahkan masyarakat.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danki Dalmas Ipda Eko Margiyanto, SH, yang menyisir sejumlah kawasan strategis dan titik-titik rawan seperti jalan protokol, kawasan publik, pertokoan, hingga pemukiman warga.
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH melalui Kasat Samapta Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo, SIK menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk respons cepat terhadap laporan dan keresahan masyarakat, khususnya pasca libur panjang Lebaran.
“Kami tidak ingin memberi ruang bagi pelaku kejahatan jalanan maupun aksi ugal-ugalan di jalan yang bisa membahayakan keselamatan pengguna jalan lainnya,” ujarnya.
Dalam patroli tersebut, Tim Sparta juga melakukan pemeriksaan kendaraan mencurigakan, pendekatan persuasif terhadap remaja yang nongkrong hingga larut malam, serta imbauan kepada warga agar ikut menjaga ketertiban lingkungan masing-masing.
Sejumlah pemuda yang kedapatan berkumpul dengan kendaraan dan berpotensi melakukan balap liar langsung diberikan teguran serta pembinaan di tempat.
Tim Sparta menegaskan bahwa patroli akan terus dilakukan secara berkala dan mobile untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.
“Kami hadir untuk mencegah, bukan menunggu terjadi. Kami juga membuka ruang bagi masyarakat untuk melapor jika menemukan potensi gangguan kamtibmas,” tambahnya.
Masyarakat pun menyambut baik kehadiran Tim Sparta di lapangan dan berharap kegiatan seperti ini rutin dilakukan demi menjaga kondusifitas Kota Surakarta.