Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional,Ini Pesan Wakapolresta Surakarta

| April 17, 2025

Polresta Surakarta- Polda jateng- Wakapolresta Surakarta AKBP Sigit, SIK.MH memimpin pelaksanaan Upacara Bendera dalam rangka Hari Kesadaran Nasional yang di rangkaikan dengan Upacara Bulanan , bertempat di Lapangan Mapolresta Surakarta,Kamis (17/4/2025)

Upacara yang dihadiri oleh para PJU, Kapolsek jajaran,personil Polri serta ASN ini sebagai salah satu upaya untuk menggelorakan semangat pengabdian dalam rangka mendorong disiplin anggota Polri khususnya yang bertugas di Polresta Surakarta.

Upacara Hari Kesadaran Nasional diperingati tanggal 17 setiap bulannya sekaligus sebagai momen kita untuk mengingat jasa para pahlawan yang telah mendahului kita saat memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam amanatnya Wakapolresta Surakarta AKBP Sigit, SIK.MH mewakili Kapolresta menyampaikan, “Upacara bendera bulanan yang kita laksanakan pada saat ini merupakan wujud kecintaan kita terhadap nusa dan bangsa, Karena melalui upacara bendera seperti ini kita dapat mengingat kembali perjuangan para pendahulu kita serta ini merupakan wujud pengabdian kita terhadap Bangsa dan Negara.”

AKBP Sigit juga berpesan agar personil Polresta Surakarta meningkatkan profesionalisme dan melaksanakan tugas dengan penuh keikhlasan serta dekatkan Polri kepada masyarakat dan tingkatkan Integritas diri sebagai Institusi Polri dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila Tribrata dan Catur Prasetya, pahami bahwa keberadaan kita sebagai anggota Polri merupakan wujud kehadiran Negara di tengah masyarakat.

Wakapolresta juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh personel Polresta Surakarta atas Dedikasi, Loyalitas, dan Integritas yang yang telah di tunjukkan selama ini. Khususnya selama Operasi Ketupat Candi 2025 dan pengungkapan kasus curanmor oleh sat Reskrim

“Saya berharap seluruh personel Polresta Surakarta selalu disiplin saat bertugas,karena kita di tuntut untuk menjadi tauladan bagi masyarakat, yang mampu dan menjadi pelindung pengayom dan pelayan ditengah masyarakat dan semoga pengabdian yang kita lakukan, menjadi nilai ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha ESA,” pungkasnya.

Informasi Terkait