Bhabinkamtibmas Karangasem Sambangi Petani, Ajak Tingkatkan Semangat Bertani dan Hasil Panen

| April 22, 2025

Polresta Surakarta- Polda Jateng — Dalam rangka menjalin kedekatan dan memberikan dukungan kepada para petani, Bhabinkamtibmas Kelurahan Karangasem Polsek Laweyan Polresta Surakarta, Aipda Sugiman, melaksanakan kegiatan sambang ke lahan pertanian milik Kelompok Tani Bulak Indah yang berada di wilayah setempat, Selasa (22/4/2025).

Dalam kunjungannya, Aipda Sugiman bertemu langsung dengan dua petani aktif, yaitu Bapak Suroto, warga Kelurahan Jajar, dan Bapak Wagimin Sudadi, warga Karangasem. Keduanya saat ini tengah menggarap lahan milik PT Jitue, yang ditanami berbagai komoditas seperti lombok (cabai), singkong, dan jagung.

Aipda Sugiman menyampaikan apresiasi atas kerja keras para petani yang tetap bersemangat dalam mengelola lahan pertanian meskipun di tengah cuaca yang tidak menentu. Ia juga memberikan pesan agar para petani terus menjaga semangat dan kekompakan dalam bertani, sehingga hasil panen dapat meningkat dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.

“Kami dari Bhabinkamtibmas sangat mendukung kegiatan pertanian ini. Tetap semangat, terus jaga kekompakan, dan semoga panennya nanti melimpah dan membawa berkah,” ujar Aipda Sugiman.

Kegiatan sambang ini juga menjadi bagian dari upaya membangun komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian yang menjadi salah satu pilar ketahanan pangan nasional.

Dengan adanya dukungan dari aparat keamanan, diharapkan para petani semakin termotivasi dalam menjalankan aktivitasnya dan menciptakan pertanian yang produktif serta berkelanjutan.

Informasi Terkait