Polresta Surakarta- Polda Jateng – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Gajahan Polsek Pasar Kliwon Polresta Surakarta Aiptu Awang Trihatmo bersama Ketua RW 02 Hari Wiradi, Ketua RT 01/02 Agung Pamuji, serta anggota Linmas, melaksanakan kegiatan sambang DDS dan pengecekan tanaman sayur-sayuran di wilayah RW 02 Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon, Surakarta, Rabu (29/10/2025).
Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi tanaman sayur yang terkena air terlalu banyak tetap tumbuh dengan baik, serta melakukan pembenahan pada beberapa tanaman agar siap menghadapi lomba desa yang akan datang.
Aiptu Awang Trihatmo menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan dan masyarakat, sekaligus upaya dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah binaan.
“Kami bersama perangkat lingkungan berupaya mendukung masyarakat agar terus semangat menanam dan merawat tanaman sayur. Selain untuk lomba desa, kegiatan ini juga bermanfaat dalam menjaga ketahanan pangan di tingkat lokal,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif, serta memperkuat kerja sama antara Polri, pemerintah kelurahan, dan warga dalam mewujudkan lingkungan yang sehat, mandiri, dan berdaya saing.




