Sat Lantas Polresta Surakarta Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas di TK Kemala Bhayangkari

| November 26, 2025

Surakarta – Dalam rangka Operasi Zebra Candi 2025, Satuan Lalu Lintas Polresta Surakarta menggelar kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada murid TK Kemala Bhayangkari, Rabu (26/11/2025).

Kegiatan edukatif yang dikemas dengan metode bermain dan belajar ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini. Para murid tampak antusias mengikuti pembelajaran yang disampaikan secara interaktif oleh personel Sat Lantas Polresta Surakarta.

Kasat Lantas Polresta Surakarta Kompol Agung Yudiawan, SH, SIK, MH mengatakan bahwa edukasi keselamatan berlalu lintas tidak hanya diberikan kepada pengendara kendaraan bermotor, namun juga kepada anak-anak sebagai generasi penerus.

“Penanaman budaya tertib berlalu lintas sejak usia dini sangat penting. Anak-anak merupakan agen perubahan di masa depan, dan melalui kegiatan ini diharapkan mereka tumbuh dengan kesadaran akan pentingnya keselamatan berkendara,” ujar Kompol Agung Yudiawan.

Ia menambahkan bahwa Operasi Zebra Candi 2025 tidak hanya menitikberatkan pada penegakan hukum, tetapi juga pada upaya preventif dan edukatif, termasuk melalui pembinaan kepada pelajar dari berbagai tingkat usia.

Kegiatan sosialisasi di TK Kemala Bhayangkari diisi dengan pengenalan rambu-rambu lalu lintas, etika menyeberang jalan, pentingnya menggunakan helm saat dibonceng sepeda motor, serta simulasi tertib berlalu lintas. Personel juga memberikan kuis dan permainan edukatif agar materi lebih mudah dipahami dan menyenangkan.

Melalui kegiatan ini, Sat Lantas Polresta Surakarta berharap nilai-nilai keselamatan berkendara dapat tertanam kuat dan menjadi kebiasaan positif yang dibawa hingga dewasa.

Informasi Terkait