Polresta Surakarta- Polda Jateng – Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Kapolsek Laweyan Polresta Surakarta Kompol Dani Herlambang, S.P., M.H., didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Panularan Aiptu Gunawan, melaksanakan kegiatan sambang, silaturahmi, dan koordinasi dengan pengurus gereja di Gereja GKJ Cakraningratan, Kelurahan Panularan, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang perayaan Nataru. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Laweyan bersama Bhabinkamtibmas melakukan koordinasi terkait rencana pelaksanaan ibadah Natal, pengaturan keamanan, serta antisipasi potensi gangguan kamtibmas di lingkungan gereja.
Kompol Dani Herlambang, S.P., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat komunikasi serta sinergi antara pihak kepolisian dengan pengurus gereja. Dengan adanya koordinasi yang baik, diharapkan pelaksanaan rangkaian ibadah Natal dapat berjalan dengan aman, nyaman, dan khidmat.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Panularan Aiptu Gunawan turut memberikan imbauan kamtibmas kepada pengurus gereja agar selalu meningkatkan kewaspadaan, memperhatikan keamanan lingkungan sekitar gereja, serta segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila terdapat hal-hal yang mencurigakan.
Pihak Gereja GKJ Cakraningratan menyambut baik kehadiran Kapolsek Laweyan beserta Bhabinkamtibmas dan mengapresiasi perhatian serta dukungan Polri dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru. Kegiatan sambang ini berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh keakraban.




