Polresta Surakarta- Polda Jateng- Polsek Jebres Polresta Surakarta melakukan budidaya ratusan kilogram ikan lele dan ikan patin yang kini telah siap konsumsi. Budidaya tersebut memanfaatkan lahan kosong yang berada di lingkungan Mapolsek Jebres sebagai kolam ikan produktif.
Kegiatan ini menjadi salah satu langkah strategis Polsek Jebres dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal, sekaligus menyediakan sumber protein hewani yang berkualitas bagi masyarakat.
Kapolsek Jebres Polresta Surakarta, Kompol Murtiyoko, SH, MH, mengatakan bahwa budidaya ikan lele dan patin tersebut merupakan bentuk dukungan nyata terhadap program Asta Cita pemerintah, khususnya dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.
“Budidaya ikan lele dan patin ini merupakan salah satu upaya Polsek Jebres Polresta Surakarta dalam mendukung program Asta Cita Bapak Presiden di bidang ketahanan pangan nasional,” ujar Kompol Murtiyoko, Selasa (16/12/2025).
Menurutnya, kegiatan tersebut tidak hanya sebatas mendukung program ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, namun juga menjadi kontribusi nyata Polri melalui langkah sederhana dengan memanfaatkan lahan kosong menjadi kegiatan yang produktif dan bermanfaat.
Sementara itu, Kapolresta Surakarta Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, SIK, MH, memberikan apresiasi atas inovasi dan inisiatif yang dilakukan Polsek Jebres dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.
“Bahwa pemanfaatan lahan kosong untuk budidaya ikan merupakan contoh konkret peran Polri yang tidak hanya menjaga kamtibmas, tetapi juga hadir memberikan manfaat langsung bagi masyarakat,” ujarnya.
“Kami mengapresiasi langkah Polsek Jebres yang kreatif dan inovatif dalam mendukung ketahanan pangan. Kegiatan seperti ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi satuan lain serta menginspirasi masyarakat untuk memanfaatkan lahan yang ada secara produktif,” ungkap Kapolresta.
Kapolresta berharap, kegiatan budidaya ikan lele dan patin ini dapat terus berkelanjutan dan memberikan dampak positif, baik bagi internal kepolisian maupun masyarakat sekitar.
“Dengan langkah-langkah kecil namun konsisten, kita dapat bersama-sama menjaga dan memperkuat ketahanan pangan nasional,” pungkasnya.




