Antisipasi Libur Panjang, Polresta Surakarta Gelar Patroli Skala Besar

| April 19, 2025

Polresta Surakarta- Polda Jateng-  Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas selama libur panjang, Polresta Surakarta melaksanakan patroli skala besar,Jumat malam (18/4/2025).

Patroli ini menyasar sejumlah titik rawan di wilayah kota Surakarta termasuk antisipasi balap liar serta pengamanan objek vital seperti SPBU, hotel, dan tempat-tempat umum lainnya.

“Kami tingkatkan patroli di malam hari, khususnya saat momen libur panjang seperti ini, guna mencegah balap liar dan potensi tindak kejahatan lainnya. Tujuannya tentu untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif,” kata Kabagops Polresta Surakarta AKP Engkos Sarkosi.

Selain menyisir jalan protokol dan kawasan rawan, petugas juga menyambangi petugas keamanan di lokasi objek vital, memberikan imbauan kamtibmas, dan memastikan sistem pengamanan berjalan optimal.

Patroli berlangsung lancar dan kondusif. Polresta Surakarta berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya selama masa libur panjang ini.

Informasi Terkait