Polresta Surakarta- Polda Jateng – Dalam upaya menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kratonan Polsek Serengan Polresta Surakarta, Aipda Danar Efendi, S.H., bersama Linmas kelurahan melaksanakan kegiatan pemantauan di SD Kemasan, Selasa (15/07/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi Polri dengan masyarakat dan institusi pendidikan dalam menciptakan suasana aman, nyaman, serta kondusif di lingkungan sekolah dasar.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Danar Efendi menyampaikan imbauan kepada para orang tua siswa yang turut hadir, agar selalu memperhatikan tumbuh kembang anak, termasuk dari sisi gizi dan asupan makanan sehari-hari.
“Perhatian terhadap gizi anak sangat penting untuk mendukung pertumbuhan fisik dan perkembangan mental anak. Anak-anak ini adalah generasi penerus bangsa, mereka harus kita siapkan sejak dini agar kelak menjadi generasi yang unggul dan berkualitas,” ujar Aipda Danar.
Imbauan ini disambut positif oleh para orang tua murid yang hadir. Mereka mengaku senang atas perhatian dan keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan pendidikan dan pengasuhan anak.
Kegiatan pemantauan semacam ini akan terus dilakukan secara berkala sebagai bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masa depan anak-anak Indonesia.
Kapolsek Serengan Kompol Widodo, SH menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di lingkungan sekolah merupakan langkah strategis dalam membangun komunikasi yang baik antara Polri, pihak sekolah, dan orang tua murid demi terciptanya lingkungan yang aman dan mendukung tumbuh kembang anak secara sehat dan seimbang.