Bhabinkamtibmas Serengan Bersama Linmas Salurkan Bantuan Sembako, Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Kesehatan

| July 7, 2025

Polresta Surakarta – Polda Jateng-Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Serengan Polsek Serengan Polresta Surakarta, Aipda Agus Sudiqbyo, bersama anggota Linmas melaksanakan kegiatan sambang dan pemberian bantuan sembako kepada warga binaannya, Sdri. Hesti, Senin (07/07/2025).

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam memberikan dukungan sosial kepada warga yang membutuhkan.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Agus turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta imbauan terkait pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, terutama saat menghadapi musim kemarau.

“Kami mengimbau agar ibu dan keluarga senantiasa menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah timbulnya penyakit, terlebih di musim kemarau seperti sekarang. Pastikan juga air bersih selalu tersedia dan lingkungan tetap sehat,” pesan Aipda Agus.

Ia juga mengajak warga untuk tetap waspada terhadap gangguan kamtibmas dan segera melapor apabila terjadi hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

Penerima bantuan, Sdri. Hesti, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Bhabinkamtibmas dan Linmas. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta membangun solidaritas sosial yang kuat di lingkungan Kelurahan Serengan.

Informasi Terkait