
Polresta Surakarta- Polda Jateng-Kepolisian Resor Kota ( Polresta) Surakarta menggelar upacara kenaikan pangkat pengabdian dan kenaikan pangkat bagi anggota PNS Polri Polresta Surakarta periode 1 April 2025.
Upacara yang berlangsung di Halaman Mapolresta Surakarta Rabu(10/04/2025)tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH.
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH.menyampaikan ucapan selamat kepada Ipda M Faturohim atas kenaikan pengabdian yang diperolehnya dan 6 anggota PNS yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.
Kapolresta menjelaskan bahwa kenaikan pangkat pengabdian merupakan bentuk penghargaan yang perlu disyukuri, karena bukan hak otomatis yang diberikan kepada setiap anggota Polri, melainkan hasil dari penilaian berkala terhadap kinerja dan integritas anggota.
“Ini tidak serta merta bisa diberikan oleh institusi Polri kepada anggotanya, tetapi personel tersebut harus memiliki prestasi,” ucap Kombes.Pol. Catur.
Kapolresta menambahkan bahwa kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan bentuk penghormatan tertinggi bagi anggota Polri yang telah menunjukkan loyalitas dan dedikasi selama masa tugasnya. Ipda M Faturohim menjadi teladan bagi rekan-rekannya untuk terus bekerja dengan dedikasi tinggi dan menjaga nama baik institusi.
“Saya yakin bahwa dengan masa kerja yang tinggal beberapa bulan ini, saudara dapat memanfaatkan dengan baik dan optimal, dan semoga dengan pangkat yang baru ini bisa memberikan inspirasi dalam pelaksanaan tugas maupun pengabdian di masyarakat nantinya,” ujarnya.
Dalam amanatnya, Kapolresta Surakarta juga menegaskan kenaikan pangkat reguler ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi, serta loyalitas dan kerja keras yang ditunjukkan oleh para PNS Polri dalam menjalankan tugasnya dengan syarat dan ketentuan yang telah terpenuhi.
“Kenaikan pangkat ini bukan hanya hak, tetapi juga tanggung jawab yang lebih besar untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mendukung tugas-tugas Kepolisian,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, Kapolresta berharap kepada seluruh PNS agar dapat semakin bersemangat dalam menjalankan tugasnya dan berkontribusi bersama anggota Polri dengan semakin meningkatkan kinerja dan pengabdian kepada masyarakat sesuai tupoksinya masing masing.
“Kami berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi untuk meningkatkan profesionalisme dan pelayanan kepada masyarakat serta membawa berkah dan kebagian bagi keluarga,” katanya.
Usai kegiatan upacara, Kapolresta Surakarta bersama pejabat utama memberikan ucapan selamat kepada para anggota Polri yang mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian dan para PNS yang naik pangkat.
Adapun personil yang mendapatkan kenaikan pangabdian adalah Ipda M Faturohim dan 6 PNS Polresta Surakarta yang naik pangkat adalah Pembina Reffo Erlina SE, M. AK., Penata tk.I Angela Suma, S.Kep, Penata TK.I Siti Ngaisah S.A.P, Penata Muhammad Agung W. Amd, Penata Cahyo Nugroho Amd dan Penda TK.I Wiwik Sunarni SH.