Polsek Pasar Kliwon Amankan Pelaku Pencurian Dompet di Depan Bank BRI Jalan Veteran

| October 31, 2025

Polresta Surakarta- Polda Jateng – Personel Piket Polsek Pasar Kliwon mengamankan seorang pria berinisial H (60), warga Rembangan, Surabaya, yang diduga sebagai pelaku tindak pidana pencurian di depan Bank BRI Jalan Veteran, Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, pada Jumat (31/10/2025).

Kapolsek Pasar Kliwon AKP Amiruddin Zulkarnaen, S.H., menjelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Saat itu, pelaku diketahui mengambil dompet milik EDP (26), warga Sragen, dari dalam kabin truk yang sedang terparkir di lokasi kejadian.

“Korban lupa mengunci pintu truknya. Melihat kesempatan itu, pelaku mengambil dompet yang berada di dalam kabin. Namun aksinya diketahui oleh korban sehingga pelaku langsung diamankan bersama warga sekitar,” terang AKP Amiruddin.

Warga kemudian menghubungi petugas Polsek Pasar Kliwon, dan pelaku segera dibawa ke kantor polisi untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Menurut Kapolsek, modus operandi pelaku adalah memanfaatkan kelengahan korban untuk melakukan aksi pencurian.

Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui bahwa dompet yang diambil hanya berisi KTP dan surat-surat penting tanpa uang tunai, sehingga tidak ada kerugian materiil. Karena alasan tersebut, korban tidak membuat laporan resmi ke Polsek Pasar Kliwon.

“Antara korban dan pelaku akhirnya sepakat untuk menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan,” tambah AKP Amiruddin.

Meski demikian, Kapolsek tetap mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap barang bawaannya dan tidak meninggalkan barang berharga di dalam kendaraan untuk mencegah tindak kejahatan serupa.

Informasi Terkait