Polresta Surakarta- Polda Jateng – Seksi Dokkes Polresta Surakarta bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Tk IV Surakarta menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga yang sedang berolahraga pagi di Stadion Manahan Solo,Kamis (16/10/2025).
Kasihumas Polresta Surakarta AKP Umi Supriati,S.Sos menjelaskan bahwa program pemeriksaan gratis dilaksanakan secara rutin untuk memberikan layanan kesehatan sederhana namun bermanfaat bagi masyarakat.
“Melalui kegiatan ini kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap kesehatan, khususnya dengan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan kondisi tubuh secara berkala. Apalagi banyak warga yang memanfaatkan Stadion Manahan untuk berolahraga,” ujar AKP Umi.
Warga yang hadir tampak antusias memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis tersebut. Selain pengecekan tensi darah, tim medis Dokkes Polresta Surakarta dan RS Bhayangkara juga memberikan edukasi singkat mengenai pola hidup sehat, pentingnya olahraga teratur, serta menjaga pola makan seimbang.
Program pemeriksaan kesehatan gratis ini menjadi salah satu bentuk nyata sinergi Seksi Dokkes Polresta Surakarta dan RS Bhayangkara Surakarta dalam memberikan pelayanan kesehatan yang mudah diakses oleh masyarakat sekaligus mendukung gaya hidup sehat di Kota Solo.




