Semangat Baru Pascalibur Panjang, Polresta Surakarta Gelar Apel Pagi dan Evaluasi Kinerja Operasi Ketupat Candi 2025

| April 10, 2025

Polresta Surakarta- Polda jateng — Setelah sepekan menjalani libur panjang Idul Fitri dan Nyepi, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Surakarta kembali menggelar apel pagi sebagai langkah awal menyambut tugas-tugas lanjutan dengan semangat baru. Apel yang berlangsung di Halaman Mapolresta Surakarta ini diikuti oleh para bintara, perwira, hingga jajaran ASN Polresta Surakarta.

Momentum ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi setelah Lebaran, namun juga sarana evaluasi pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2025 yang telah berjalan selama periode pengamanan mudik dan arus balik.

Dalam amanatnya, Kapolresta Surakarta Kombes Pol. Catur Cahyono Wibowo, SIK., MH. menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh personel atas kerja keras dan dedikasi mereka, khususnya dalam pengamanan kunjungan VIP selama perayaan Idul Fitri.

“Pelaksanaan tugas selama Lebaran berjalan dengan baik. Situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, termasuk saat pengamanan kunjungan Wakil Presiden RI Gibran Rakabumingraka dan para tamu VIP ke kediaman Presiden ke-7 Ir. Joko Widodo,” ujar Kapolresta.

Kapolresta juga menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri dan permohonan maaf lahir batin kepada seluruh anggota, serta mengungkapkan rasa syukur atas kesehatan dan semangat baru dalam apel pagi tersebut.

“Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengorbanan rekan-rekan, meski harus melewati hari raya tanpa sepenuhnya bersama keluarga,” ucap Kombes.Pol. Catur.

Dalam evaluasi umum, Kapolresta menyebutkan bahwa seluruh tugas telah dijalankan sesuai tupoksi masing-masing. Ia menekankan bahwa keberhasilan organisasi tidak hanya ditentukan oleh pimpinan, melainkan oleh seluruh unsur yang bekerja sama menjalankan sistem secara efektif.

“Perubahan dan peningkatan kinerja Polri tidak bisa dicapai secara individual. Kita harus berjalan dalam sistem yang solid dan saling mendukung,” tegasnya.

Apel pagi ini menjadi penanda dimulainya kembali aktivitas kedinasan di lingkungan Polresta Surakarta dengan penuh semangat, sinergi, dan komitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Informasi Terkait