Wujud Kepedulian, Bhabinkamtibmas Bumi Aiptu M. Ajib Hadiri Lelayu dan Bantu Prosesi Pemakaman Warga

| November 27, 2025

Polresta Surakarta- Polda Jateng – Kepedulian terhadap warga binaan kembali ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Bumi Polsek Laweyan Polresta Surakarta, Aiptu M. Ajib. Bersama anggota Satlinmas, beliau melaksanakan kegiatan lelayu dan membantu proses pengangkatan jenazah salah satu warga bernama Bapak Ignatius Haryono, warga Jagalan RT 01 RW 05 Bumi, Laweyan, Surakarta yang meninggal dunia pada usia 83 tahun, Kamis (27/11/2025).

Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam prosesi duka tersebut merupakan bentuk empati sekaligus bagian dari tugas sosial yang selalu dilakukan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat. Selain menyampaikan ucapan belasungkawa kepada keluarga, Aiptu M. Ajib turut membantu mengangkat jenazah untuk diberangkatkan menuju tempat pemakaman.

Selanjutnya, jenazah dimakamkan di TPU Purwoloyo Surakarta secara layak dan penuh penghormatan. Kehadiran aparat keamanan di tengah masyarakat pada saat‐saat duka menjadi bentuk dukungan moral agar keluarga tetap tabah dan ikhlas melepas kepergian almarhum.

Kegiatan kemasyarakatan seperti ini merupakan wujud nyata peran Bhabinkamtibmas dalam menciptakan hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat, serta menegaskan komitmen untuk selalu hadir dalam setiap kondisi — baik dalam suka maupun duka.

Informasi Terkait